Berkat Bimbingan Babinsa Koramil Rungkut, SDN Rungkut Menanggal 1/582 Raih Juara Lomba Baris Berbaris Tingkat Kota Surabaya

    Berkat Bimbingan Babinsa Koramil Rungkut, SDN Rungkut Menanggal 1/582 Raih Juara Lomba Baris Berbaris Tingkat Kota Surabaya

    SURABAYA - Sertu Aleka, Babinsa Kelurahan Rungkut Menanggal Koramil 0831/05 Rungkut, berhasil membimbing/melatih Regu Putra SDN Rungkut Menanggal 1/582 meraih juara pertama dalam Lomba Baris Berbaris (LBB) jenjang SD Tingkat Kota Surabaya. Lomba yang digelar di SMP Negeri 26 Jalan Banjar Sugihan Baru No. 21, Kelurahan Banjar Sugihan, Kecamatan Tandes, pada Sabtu (24/8/2024) ini, mengukuhkan Regu Putra SDN Rungkut Menanggal 1/582 sebagai yang terbaik di Kota Surabaya.

     

    Regu Putra SDN Rungkut Menanggal 1/582 sebelumnya telah menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih juara pertama di tingkat Kecamatan Gunung Anyar dan juara pertama di tingkat Surabaya Timur. Keberhasilan ini merupakan buah dari kerja keras dan dedikasi Sertu Aleka dalam memberikan pelatihan, pendampingan, dan motivasi kepada para siswa.

     

    "Saya sangat bangga dengan prestasi yang diraih anak-anak. Mereka telah menunjukkan semangat dan dedikasi yang tinggi dalam berlatih, Semoga prestasi ini dapat memotivasi mereka untuk terus berprestasi di bidang lainnya, " ujar Sertu Aleka

     

    "Lomba Baris Berbaris ini merupakan ajang untuk melatih kedisiplinan, kekompakan, dan semangat juang para siswa. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme dan cinta tanah air", jelasnya.

     

    Prestasi yang diraih Regu Putra SDN Rungkut Menanggal 1/582 menjadi bukti nyata bahwa peran Babinsa dalam membina generasi muda sangat penting. Sertu Aleka, dengan dedikasi dan semangatnya, telah menjadi inspirasi bagi para siswa dan menunjukkan bahwa prestasi dapat diraih dengan kerja keras dan tekad yang kuat.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0831/02 Tambaksari Sosialisasikan...

    Artikel Berikutnya

    Perhutani Berikan Ilmu Persemaian pada Mahasiswa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dukung Program Sedekah Oksigen IIK Perhutani Ranting BKPH Panarukan Gelar Tanam Pohon Bersama
    Romo Paulus Kristian Seswantoko: Apresiasi Setinggi-tingginya kepada Polri dan TNI atas Dedikasi Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru
    Kompolnas Apresiasi Polri Atas Keberhasilan Operasi Lilin 2024
    Ketua Forum Studi Transportasi Apresiasi Polri Dalam Kelancaran Nataru 2024-2025

    Ikuti Kami